Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label Sosial

Entrepreneurship (Pengertian, Sifat, Manfaat dan Tahapan)

Entrepreneurship (Pengertian, Sifat, Manfaat dan Tahapan) Oleh Muchlisin Riadi Entrepreneurship (kewirausahaan) adalah suatu proses penerapan inovasi dan kreativitas dalam menciptakan sesuatu yang berbeda dan memiliki nilai serta kemampuan menghadapi tantangan hidup dengan cara melihat peluang dari berbagai resiko dan ketidakpastian demi mencapai keuntungan dan pertumbuhan. Istilah entrepreneurship berasal dari bahasa Inggris yang diserap dari bahasa Prancis yaitu entreprende yang berarti petualang, pencipta dan pengelola usaha. Sedangkan entrepreneur adalah seseorang yang mengorganisir dan menanggung risiko sebuah bisnis atau usaha. Entrepreneurship adalah segala hal yang berkaitan dengan sikap, tindakan dan proses yang dilakukan oleh para entrepreneur dalam merintis, menjalankan dan mengembangkan usaha mereka. Dalam bahasa Indonesia, entrepreneurship diterjemahkan sebagai kewirausahaan, sedangkan entrepreneur diterjemahkan sebagai wirausaha atau wiraswasta. Entrepreneurship adalah ke

Pengertian, Jenis, Bahasa, Produk, Dan Kode Etik Dalam Jurnalistik

Dasar Jurnalistik: Pengertian, Jenis, Bahasa, Produk, dan Kode Etik Surya Aditiya Jurnalistik  memiliki keterkaitan erat dengan pemberitaan di  media massa . Bisa dikatakan, inti dari kegiatan jurnalistik adalah pengumpulan, pelaporan, penulisan,penyajian serta menyebarluaskan berita. Secara sederhana, jurnalistik merupakan bagian dari disiplin ilmu. Namun, bila ditelusuri lebih dalam, jurnalistik memiliki serangkaian kegiatan yang lebih kompleks. Lantas, apa sajakah itu? Pengertian Jurnalistik Melansir Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), jurnalistik memiliki arti atau istilah kata yang merupakan serapan dari Bahasa inggris ‘journalism’ yang artinya kewartawanan atau dalam bahasa Belanda disebut ‘jurnalistiek’ yang artinya penyiaran catatan harian. Dikutip dari laman Pemerintah Kabupaten Buleleng, Jurnalistik adalah pengumpulan bahan berita (peliputan), pelaporan peristiwa (reporting), penulisan berita (writing), penyuntingan naskah berita (editing), dan penyajian atau penyebarluasan

Pengertian Toleransi Dan Contoh Sikap Yang Penting Untuk Diterapkan

Pengertian Toleransi dan Contoh Sikap yang Penting untuk Diterapkan    Kehidupan yang ada di dunia ini memiliki keberagaman yang begitu besar. Bahkan dalam satu keluarga saja sudah bisa ditemukan keberagaman tersebut. Keberagaman bisa terjadi karena adanya perbedaan antara satu orang dengan orang lain. Tentunya kita juga sadar jika dimana kita berpijak selalu saja ada perbedaan. Entah dari suku, ras, agama, dan hal lainnya. Namun di balik perbedaan tersebut jika kita bisa menjunjung tinggi rasa toleransi bisa memberikan sebuah dampak yang begitu positif untuk diri kita pribadi dan juga diri orang lain. Memiliki rasaini dalam kehidupan kita pribadi adalah suatu hal yang begitu penting dan wajib untuk dilakukan. Nah untuk bisa mengetahui pentingnya rasa ini dalam kehidupan secara lebih luas. Maka kalian bisa membaca ulasan terkait dengan rasa toleransi pada artikel ini. Toleransi adalah Sikap yang Penting untuk Diterapkan Sehari-hari Pada penjelasan sebelumnya kita sudah sedikit membahas

Pengertian Masyarakat Serta Ciri dan Unsur - Unsurnya Menurut Para Ahli

Pengertian Masyarakat Menurut Para Ahli Serta Ciri & Unsur-Unsurnya Ada beragam pengertian masyarakat menurut para ahli sosiologi dan antropologi. Selain itu, setidaknya ada 6 ciri-ciri masyarakat. Berikut selengkapnya. Pengertian masyarakat dalam ilmu sosial bisa dilihat dalam penjelasan sejumlah ahli, baik dari disiplin ilmu antropologi maupun sosiologi. Manusia hidup beriringan dengan kebudayaan. Dengan berkelompok, manusia berhasil membentuk satuan sosial-budaya yang kemudian mendapat sebutan masyarakat. Istilah "masyarakat" berasal dari bahasa Arab, yakni berakar dari kata " syaraka"  yang berarti "ikut serta, berpartisipasi." Sementara di bahasa Inggris, istilah "masyarakat" disebut dengan " society " yang berasal dari kata latin "socius," berarti "kawan." Pengertian Masyarakat Salah satunya penjelasan ahli antropologi Indonesia, Koentjaraningrat. Dalam buku karyanya yang berjudul  Pengantar Ilmu Antropolog

Pengertian, Jenis, Manfaat dan Contoh - Contoh Komunitas Menurut Para Ahli

Komunitas Adalah: Pengertian Menurut Para Ahli, Jenis, Manfaat dan Contoh-contoh Komunitas (2022) Tidak hanya sekadar berkumpul, komunitas mempunyai visi-misi bersama yang ingin dicapai. Lantas, apa yang dimaksud dengan komunitas? Apakah kamu pernah bergabung ke dalam perkumpulan orang-orang yang memiliki kesamaan latar belakang dan minat? Berangkat dari kesamaan itulah orang-orang lantas berkumpul dalam satu wadah yang biasa kita sebut sebagai komunitas. Namun, tidak hanya sekadar kumpul-kumpul saja, komunitas mempunyai visi-misi dan tujuan bersama yang ingin dicapai. Nah, guna memahami lebih lanjut mengenai apa itu komunitas, yuk simak artikel berikut ini! Apa yang Dimaksud dengan Komunitas? Komunitas berasal dari bahasa latin  communitas  yang berasal dari kata dasar  communis , artinya masyarakat, public, milik bersama atau banyak orang. Dalam ilmu sosiologi, komunitas dapat diartikan sebagai kelompok yang saling berinteraksi di lokasi tertentu. Namun, definisi ini tent